My Life, My World, My Adventure. This blog tells about Story of My Life, My Idea, My Point of View in form of writing. By Writing I can enjoy my life, because I can tell anything in this blog. Have a nice Reading, and let's writing, Everyone !!!
Sunday, February 21, 2010
Professionalitas dalam Berprofesi
Palembang,
Februari 21, 2010
Beberapa waktu yang lalu, pada saat saya masih berkecimpung di dunia Teknologi Informasi di Hewlett-Packard Indonesia, banyak sekali ilmu yang saya dapatkan, mulai dari teknologi mutakhir di dunia komputasi canggih server, persoal computer, notebook, sampai dengan teknologi printer, incase HP memiliki range product yang sangat lengkap. Selain itu juga saya banyak belajar dalam hal market research, channel development, program bundling, market development, sales, bidding by project di Jakarta, Lampung, dan Medan, dengan pengalaman hampir 2 tahun.
Setelah itu saya bergabung dengan perusahaan terbesar di Indonesia yang bergerak dalam bidang Telekomunikasi yaitu PT Telekomunikasi Selular, dengan jumlah pelanggan lebih dari 82 Juta Pelanggan, dengan menggelar jaringan lebih dari 31.500 BTS seluruh Indonesia, dengan Jangkauan 3G yang luas, dan dengan Program USO yang di menangkan dari Program Pemerintah, Telkomsel telah mengcover hampir 98% wilayah huni di Indonesia. Tanggung Jawab saya di Telkomsel mempunyai peranan dalam hal market development (analyst data), dan market operation yang berhubungan dengan kerjasama dengan pihak ketiga (bundling), branding, channel development, market penetration, market activity support, dan planning market generate program di Lingkungan kerja Regional Sumbagsel yang terdiri dari Palembang, Lampung, Jambi, Bengkulu, dan Pangkal Pinang. Saat ini di Telkomsel saya sudah setahun focused di bidang ini.
Kita sering membandingkan tingkat gaji, dalam hal ini tingkat renumeration package di Bidang-bidang yang sangat bergelimangan dengan "uang" saat ini, yaitu Oil and Gas Industry, Mining Industry, Telekomunikasi Industry, Banking, and IT Industry. Namun menurut hemat saya, ada beberapa pertimbangan orang memilih pekerjaan dan passion di bidangnya:
- Passion and Be Professional
Kenyamanan dalam bekerja adalah sesuatu hal yang menjadi hal utama, mengapa seseorang itu bertahan, dan menjadi professional di bidang tersebut, dalam hal ini kenyamanan ini bukan berarti kita mencari comfort zone, tetapi kita bisa menggunakan kemampuan kita, bisa cocok dengan situasi kerja, bisa berkembang, dan pengembangan career path yang jelas, dalam hal ini tentunya kita bisa tekun dan ulet untuk mengembangkan kemampuan kita, sehingga kita memiliki keunggulan yang di nilai tinggi dan memberikan kontribusi bagi perusahaan dimana bekerja.
- Renumeration Package
Sistem penggajian yang baik, tunjangan, incentive dan bonus-bonus lain, tentunya menjadi pertimbangan bagi kita untuk memilih perusahaan kita bekerja. Incase, tidak memunafikan diri, bahwa sebagian besar waktu kita untuk mengabdi dengan perusahaan, dan tentunya juga kita ingin mencari payoff artinya, dengan sumbagsih skill dan waktu yang kita berikan, kita mendapatkan renumeration package yang baik. Sehingga kita tidak lagi memikirkan dapur lagi untuk anak istri, sehingga kita nyaman untuk bekerja, dan cukup.
Tentunya di dunia Perminyakan, Pertambangan dan Telekomunikasi merupakan industri dengan salary package yang tinggi dibandingkan dengan industri lain pada umumnya. Tentunya di dunia pertambangan memiliki salary package yang tinggi di iringi dengan tanggung jawab yang besar, resiko yang tinggi pula, ketika misalnya harus banyak berkecimpung di field, di rig di tengah laut, yang jauh dari keluarga, namun trade off nya adalah gaji yang tinggi.
Dengan bergabung di dunia Telekomunikasi saat ini, saya cukup merasa nyaman dengan apa yang saya terima, dengan bersyukur selalu kepada Tuhan, karena dengan bersyukur, apapun yang di terima pasti kita akan merasa lebih, dan cukup.
- Career Path dan Career Development
Tentunya pengembangan karir yang jelas, menjadi suatu kenyamanan bagi kita untuk bekerja dalam suatu perusahaan, sehingga dengan career path yang jelas, dan perlakuan HR yang fair, menjadi suatu keharusan, bagi suatu perusahaan yang selalu mempertahankan karyawannya yang mentreat karyawan sebagai aset perusahaan. Sehingga di perlakukan dengan fair.
- Suasana dan Lingkungan Kerja
Suasana dan Lingkungan kerja tentunya sangat berpengaruh terhadap karyawan untuk bertahan, dalam hal ini, dengan suasana dan lingkungan kerja yang mendukung, team yang solid, tentunya bisa membangun kenyamanan dan loyalitas yang tinggi dalam bekerja.
Namun semua poin-poin diatas adalah menurut kaca mata saya sendiri, yang selama ini menjadi analisa saya untuk bekerja, passion, dan professional dengan apa yang saya kerjakan. Professional, tekun, ulet, dan sabar merupakan sesuatu yang tidak terpisahkan ketika kita ingin menjadi seseorang yang memiliki integritas, dan loyalitas kepada perusahaan atau perusahaan dimana kita bernaung.
Jangan Cintai , Perusahaan atau Instansi anda, tapi cintailah profesi anda, dan professional dengan apa yang anda kerjakan.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment
hello guys