Bengkulu,
13 Agustus 2015.
Senang sekali rasanya membaca email dari Human Capital Management sore kemarin (12/8/2015) sekitar pukul 15:00 sore. Tersirat makna yang dalam dari tulisan ini. Kutipan yang luar biasa bagusnya dari Edmund Hillary, yang merupakan pendaki pertama ke Puncak Everest Mt bersama partnernya Tenzing Norgey pada tanggal 29 Mei 1953. Hillary mengatakan bahwa, "Bukanlah Gunung yang kami taklukkan, tapi diri kami sendiri", begitulah kira-kira makna mendalam dari arti sebuah pendakian bagi mantan Navigator Pesawat Tempur di kesatuan Royal New Zealand Air Force selama Perang Dunia ke Dua ini.
Seperti juga Pendakian ke puncak gunung tersebut, kehidupan kita merupakan sebuah perjalanan panjang yang setiap langkah kaki yang kita ayunkan memiliki makna dan tujuan. Untuk bisa berhasil di ujung perjalanan, kita harus memiliki kemauan yang kuat, eagerness to growth, serta kamampuan untuk menaklukan benteng yang ada di dalam tubuh kita seperti keegoisan, kemanjaan dan individualis seperti yang dikatakan oleh Pak Adi Setiadi, Pendiri Wisata Gunung Indonesia.
Di akhir tulisan ini, saya mengutip Quote menarik lainnya dari seorang Edmund Hillary, "You Don't Have to be A Fantastic Hero to Do Certain Things. You can be just an Ordinary Chap, sufficently Motivated to Reach Challenging Goals".
Good Morning, Have a Nice Day Everyone.
Caption: Edmund Hillary & Tenzing Norgey.
Sources: https://en.wikipedia.org/wiki/Edmund_Hillary
No comments:
Post a Comment
hello guys