Thursday, November 25, 2010

Perjuangan Hidup

Palembang,

26 November 2010


Once, didalam hidup kita mesti
melalui lika-liku hidup yang membuat kita merasa bahwa kita berada pada posisi di bawah. Ibaratnya, orang banyak berkata bahwa "Roda itu berputar, terkadang kita berada di posisi atas, dan terkadang posisi di bawah". Namun sebenarnya perjuangan hidup yang paling berat adalah bagaimana kita bisa bersabar, dan selalu bersyukur dengan segala nikmat yang kita terima.

Terkadang kita merasa berat untuk menghadapi permasalahan yang terjadi saat ini, dan banyak dari kita yang frustasi, sehingga kita tidak menikmati hidup, dan merasa jenuh dengan kehidupan ini.

"Namanya Hidup, ya terima saja:... Kita sering mendengar prinsip nerimo di Jawa, namun apakah kita mengerti hakikat dari nrimo tersebut?... Nrimo disini, bukan kita tidak berjuang untuk lebih baik, namun hakikatnya menurut hemat saya sendiri adalah, bagaimana kita bisa mensyukuri apa yang kita terima, dan menjalani kehidupan dengan ikhlas, dari apa yang telah di gariskan oleh Tuhan YME.

Hidup adalah perjuangan, maka berjuanglah untuk kita lebih baik. J

No comments:

Post a Comment

hello guys