Friday, August 21, 2015

Pesona Wisata Kota Bengkulu - Pantai Sungai Suci Bengkulu


Bengkulu,
21 Agustus 2015.

Walaupun namanya ada kata-kata sungai, Namun Pantai Sungai Suci bukanlah nama salah satu sungai di Bengkulu. Pantai Sungai Suci ini terletak di Desa Pasar Pedati, Kecamatan Pondok Kelapa, Kabupaten Bengkulu Tengah. Salah satu objek wisata di Bengkulu ini berjarak sekitar 15 Km dari pusat Kota Bengkulu atau sekitar 25 Km dari Bandara Fatmawati Bengkulu.

Di Pantai ini anda bisa menikmati keindahan panorama tebing bebatuan, hamparan pasir pantai, serta pemandangan laut lepas hingga ke Samudra. Sangat indah sekali menikmati penghujung sore hingga matahari tenggelam.

Di Pantai Sungai Suci ini juga ada pulai kecil yang bisa di seberangi dengan Jembatan Gantung. Anda bisa membawa makanan dan minuman sambil duduk santai yang di temani oleh birunya langit, hembusan semilir angin pantai dan dedaunan hijau yang menenangkan hati.

Karena keindahan tebing bebatuan di pantai ini, banyak sekali dijadikan sebagai lokasi Foto Prawedding, termasuk saya dan istri, memilih lokasi ini karena keindahan pemandangannya. Hehe.

Lokasinya mudah di akses, dari Jalan Utama Bengkulu Tengah dan Bengkulu Utara, anda masuk ke Gerbang Khusus masuk ke Pantai Sungai Suci ini, dengan harga masuk yang terjangkau, anda bisa menikmati pemandangan indah pantai ini bersama keluarga, jauh dari hiruk pikuk kesibukan Kota.

Selain itu, bagi yang hobi mengkoleksi Batu Akik, anda juga bisa sembari hunting bebatuan sebagai bahan untuk membuat batu akik di pantai ini.

Ayo Kunjungi Objek Wisata Kebanggaan Warga Bengkulu ini, Pantai Sungai Suci.

#MenulisBengkuludiAwan(MBA)
#TelkomselBranchBengkulu

Berikut beberapa Caption Keindahan Pantai Sungai Suci Bengkulu nan Rupawan.





No comments:

Post a Comment

hello guys